Sungailiat, Kontrasmedia.com - Peresmian kegiatan Bupati Cup Marching Band Kabupaten Bupati Bangka Tahun 2023 oleh Bupati Bangka Mulkan SH.MH di GOR Sang Depati Sungailiat. Minggu (24/9/2023).
Sebanyak 25 unit marching band dari berbagai divisi, termasuk permula, yunior, senior, dan umum, yang datang dari daerah-daerah seperti Pangkalpinang, Basel, dan Belitung.
Dihadiri Kapolres Bangka diwakili, Ketua Pengadilan Negeri Sungailiat,Pimpinan Bank Sumsel Babel cabang Sungailiat, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Camat Sungailuat, Lurah Surya Timur, Grup Marching Band se-Kabupaten Bangka, dan tamu undangan lainnya.
Bupati Bangka H. Mulkan menyatakan bahwa kegiatan ini bukan hanya untuk meningkatkan kebersamaan dan kekompakan, tetapi juga kegiatan Bupati CUP Marching Band Kabupaten Bangka Tahun 2023 ini menjadi manifestasi terindah kepemimpinan mereka.
Bupati H. Mulkan juga menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai wadah untuk saling mengenal dan berbagi pengalaman dalam dunia drum band," kata Bupati H.Mulkan
Sementara itu Ketua PDBI Kabupaten Bangka dan Kepala Dinparbud Kabupaten Bangka, Rismi Wira Madonah, menambahkan bahwa acara ini bertujuan untuk memupuk semangat dan minat dalam dunia marching band.
Persaudaraan juga ditanamkan melalui kegiatan ini, dengan harapan akan semakin banyak peserta dan hasil yang optimal.” ujar Wira
“Acara ini menjadi momentum yang memperkaya semangat kebersamaan dan kecintaan pada seni marching band di Kabupaten Bangka, Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan yang telah menganggarkan kegiatan ini selama tiga kali pelaksanaan.
(Jas)